Senin, 08 Juni 2020

Rudy Tampil Sebagai Jawara, Nana Sutriana Gagal Masuk Nominasi



Purwakarta – Rudy tampil sebagai jawara dalam Ngabar ngusep dina raraga ngarereuah Forum Silaturahmi Sunda Sahate (SI SUHA)”, yang digelar di Balong Cibueuk, Kampung Karangsari, Desa Citalang, Purwakarta pada Minggu (7/6/2020). Dalam lomba mancing untuk  memeriahkan sekaligus memperkenalkan kepada khalayak keberadaan SI SUHA, Rudy mendapatkan 6 ekor ikan dan berhasil memboyong hadiah utama sebuah jeujeur (pancingan).

Ditemuai seusai acara, Rudy mengaku bangga dan senang atas kemenangannya itu. Maklum, ia baru sekitar  6 bulan ini mengakrabi hobi barunya ini. Terlebih, para peserta kebanyakan adalah pemancing senior yang sudah bertahun-tahun menggandrungi hobi tersebut.

“Malah, dalam latihan saya pernah lima kali berturut-turut dibagong alias tidak mendapat ikan seekorpun. Namun, saya tak pernah patah arang dan terus menyenangi hobi memancing,”ujarnya.


Sementara, Nana Sutriana, gagal masuk nominasi juara III, gara-gara seekor ikan yang sudah didapatnya, loncat dari kojanya. Sontak kejadian tersebut menjadi hiburan tersendiri baik bagi seluruh peserta maupun penonton. Gelak tawa spontan membahana, terutama dari bibir Mang Gun, peserta yang bersebelahan lapak dengan Nana. Nampaknya, kedua peserta ini seolah-olah memang sudah menabuh genderang perang sejak sebelum lomba dimulai. Sungguh apes, nasib Nana, ASN dari Dinas Lingkungan Hidup Purwakarta ini.

Adapun tampil sebagai juara II adalah Opik. Ia memperoleh 4 ekor ikan dan berhak atas hadiah sebuah magicom (penanak nasi). Hadiah I dan II diserahkan oleh Koordinator Panitia Cepi Suheryana.

Sedangkan Rici  meraih  juara III dengan perolehan  3 ekor ikan. Rici sukses memboyong sebuah seterikaan, setelah menyisihkan dua nominator lain, yang sama-sama mendapat 3 ekor ikan. Pasalnya, setelah ditimbang panitia, berat 3 ekor ikan hasil perolehan Rici, lebih berat dibanding  dua nominator lainnya. Ia menerima hadiah dari Ketua DPD PJBN R. Adang Rukmana.


Ditemui di arena lomba, Koordinator Panitia lomba Cepi Suheryana didampingi Abdul Rojak, menerangkan bahwa lomba tersebut sengaja diselenggarakan guna memperkenalkan organisasi SI SUHA kepada masyarakat. Organisasi gagasan Abah Sony untuk mempersatukan orang Sunda dan memfokuskan pada bidang sosial kemasyarakatan ini, telah dideklarasikan beberapa waktu lalu.

Ditambahkan Cepi yang juga Ketua Harian SI SUHA, peserta hanya diikuti 14 pemancing dari 20 lapak yang tersedia, semata bertujuan untuk mengikuti protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19. 

“Kami mengaturnya, supaya satu pemancing dengan pemancing lainnya tidak saling berdekatan,”jelasnya, seraya menambahkan, salah seorang pemenang hadiah jackpot payung adalah Yusuf Saepudin, Kepala Sekolah SDN 1 Nagri Kaler, Kecamatan Purwakarta.


Setiap peserta, terang Cepi, dipungut biaya penadaftaran sebesar Rp. 50 ribu. Adapun jumlah ikan yang diperebutkan peserta sebanyak 25 kg ikan mas. Selain hadiah utama, lanjutnya, panitia juga menyediakan hadiah jackpot, berupa sebuah kipas angin dan 6 buah payung.

“Hadiah pertama jackot dimenangkan peserta yang melakukan strike pertama. Selanjutnya berturut-turut hadiah payung untuk peserta yang melakukan strike berikutnya atau mereka yang mendapatkan ikan warna kuning dan merah,”jelasnya.

Lebih lanjut Cepi menerangkan, pemenang hadiah utama, adalah yang mendapatkan jumlah ikan terbanyak. Namun, katanya, apabila perolehan jumlah ikannya sama, maka untuk memenuhi rasa keadilan, ikan-ikan tersebut akan ditimbang panitia.


“Pemenangnya diambil yang timbangannya paling berat,”ujarnya.

Dimintai tanggapannya, pembina SI SUHA Abah Sony, mengaku gembira atas antusias peserta mengikuti lomba mancing ini. Mereka selain berasal dari anggota SI SUHA sendiri, juga ada dari kecamatan-kecamatan lain se-Purwakarta.

Dalam lomba seperti ini, lanjutnya, masing-masing peserta menyediakan eupan (umpan) sendiri. Standardnya, lanjutnya, rata-rata eupan putih. “Namun, tak tertutup kemungkinan setiap peserta memiliki racikan sendiri buat umpan, yang sengaja dirahasiakan, “ ujarnya, seraya menambahkan,  acara ini akan menjadi agenda kegiatan rutin SI SUHA, mungkin dengan periode waktu berbeda.


“Saya berjanji akan meningkatkan hadiahnya dikemudian hari nanti. Yang jelas, dari biaya pendaftaran, hanya cukup untuk menyediakan ikan-ikan yang akan dipancing peserta,” tegasnya, yang juga salah seorang Penasihat DPD PJBN.

Hadir dalam kesempatan gembira dan menyegarkan tersebut antara lain Ketua Umum SI SUHA Hasanudin didampingi Sekretaris Dadan Jaelani,  Ketua DPD Paguron Jalak Banten Nusantara (PJBN) R. Adang Rukmana didampingi Sekretaris Umum Aep S Pribadi, dan sejumlah tamu undangan lainnya. (Tjimplung/Nana).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar