Minggu, 31 Januari 2021

FSWP Siap Bermitra, Demi Kepentingan Rakyat

 


Purwakarta - Puluhan wartawan, perwakilan unsur Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah), beserta sejumlah pengurus LSM Aliansi Kian Santang menghadiri silaturahmi, yang digelar FSWP (Forum Silaturahmi Wartawan Purwakarta), di Istora PJT II Jatiluhur, Sabtu (30/1/21) sore.


Selain berbagai awak media, perwakilan unsur Forkopimda yang hadir antara lain Letda Inf. Ramani beserta Serka Iwan mewakili Dandim 0619 Purwakarta, serta Aiptu M. Haryono, mewakili Kapolres Purwakarta. Sedangkan Aliansi LSM Kian Santang diwakili sejumlah pengurus GMBI, GIBAS dan KOMPAK.



Menurut Mustafa Kamal, yang dipercaya sebagai Ketua FSWP periode 2021 - 2023, silaturahmi ini diadakan sebagai rasa syukur dan sosialisasi atas terbentuknya FSWP, sebagai wadah bersatunya para insan pers yang memiliki tekad dan pemahaman yang sama.


"Kami ingin menyusun program kerja, berupaya meningkatkan kesejahteraan wartawan, yang umumnya tidak bergaji, tapi sepak terjangnya senantiasa membantu pemerintah, terutama pemerintah daerah dalam hal mensosialisasikan berbagai keberhasilan pembangunan di Purwakarta," ujarnya.


Di sisi lain, lanjut Mustofa, FSWP juga tidak akan tinggal diam, apabila ada kebijaksanaan pemerintah daerah yang tidak pro rakyat.


"Intinya, kami siap bermitra dan menjalin sinergitas dengan siapa saja, tapi semata-mata bertujuan untuk kepentingan rakyat," ungkapnya.



Di tengah masih adanya pandemi covid-19, kata Mustafa,  FSWP juga mengadakan bakti sosial (baksos), khususnya membagikan masker dan handsanitizer kepada para santri pondok pesantren Miftahul Hidayah, yang beralamat di  Warung Kadu, Pasawahan dan insan pers, guna memutus mata rantai penyebaran virus corona.


"Kami ingatkan kepada insan pers khususnya dan masyarakat umumnya, supaya selalu melaksanakan 3 M dalam beraktivitas, yakni selalu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun atau handsanitizer, juga menghindari kerumunan. Prinsipnya, patuhi selalu anjuran pemerintah, untuk mencegah penularan covid -19," jelasnya.


Dalam kesempatan itu, Mustafa mengapresiasi dan berterima kasih kepada Asep Chandra, anggota DPRD Purwakarta,  semua pihak yang telah berkenan membantu, serta seluruh panitia yang terlibat, sehingga kegiatan FSWP bisa berjalan sukses dan lancar. (Tjimplung).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar